Aston Denpasar Hotel & Convention Center Gelar Acara CSR "Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama"
Bulan suci Ramadhan menjadi momentum bagi Aston Denpasar Hotel & Convention Center untuk kembali menggelar kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) dengan tema "Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama". Acara yang diselenggarakan bersama Yayasan Al-Hikmah Glogor Denpasar ini dilaksanakan di Aston Denpasar Hotel & Convention Center pada hari Jumat, 5 April 2024.
Acara yang dihadiri lebih dari 50 orang dari berbagai kalangan ini turut diawali dengan sambutan dari Bapak Ady Suardi, selaku General Manager Aston Denpasar Hotel & Convention Center. Dilanjutkan dengan kata sambutan dari Ibu Indah, selaku Human Resources Manager, serta ucapan terima kasih dari Ketua Yayasan Al-Hikmah atas terselenggaranya acara ini.
"Kami sangat bangga dapat kembali mengadakan kegiatan CSR ini, terutama dalam rangka memperkuat tali silaturahmi dan berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan. Kami berharap melalui kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang nyata dan meningkatkan rasa kebersamaan serta solidaritas di tengah-tengah masyarakat," kata Ady Suardi selaku General Manager Aston Denpasar Hotel & Convention Center
Acara ini juga diisi dengan berbagai kegiatan yang mengedukasi, serta menyemangati semangat kebersamaan antara Aston Denpasar Hotel & Convention Center dengan masyarakat sekitar, terutama anak-anak dan keluarga dari Yayasan Al-Hikmah Glogor Denpasar.
Dengan semangat kepedulian dan kebersamaan, Aston Denpasar Hotel & Convention Center terus berkomitmen untuk berperan aktif dalam mendukung kegiatan sosial yang memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar. Acara "Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama" ini menjadi salah satu wujud nyata dari komitmen tersebut.