Jakarta, April 2023 – Libur panjang Hari Raya Idul Fitri, merupakan momen yang selalu dinantikan setiap keluarga untuk dapat berkumpul bersama dan menyempatkan waktunya untuk berkunjung ke rumah sanak saudara, ke tempat hiburan keluarga, maupun menikmati wisata kuliner.
Salah satu hidangan favorit keluarga Indonesia yang dapat menjadi rekomendasi wisata kuliner pada saat Hari Raya adalah Sop Buntut. Kuah sup yang hangat dan penuh rempah dengan daging buntut empuk, Sop Buntut menjadi salah satu hidangan primadona baik di restoran-restoran maupun hotel berbintang.
Berbeda dengan Sop Buntut yang biasa ditemukan, ASTON Priority Simatupang menghadirkan menu Sop Buntut Kurma sebagai salah satu menu rekomendasi Chef. Identik dengan kudapan bulan Ramadhan, Buah Kurma pada Sop Buntut ini melengkapi rasa manis pada kuah yang menggantikan gula pasir. Selain itu, kurma kaya akan asam amino dan mengandung serat pangan yang baik untuk pencernaan, sehingga dapat memaksimalkan penyerapan nutrisi di dalam tubuh. Mengkonsumsi kurma saat liburan juga sangat dianjurkan untuk menjaga kekebalan atau daya tahan tubuh, serta menjaga kesehatan tulang.
“Bagi pecinta Sop Buntut, wajib mencicipi salah satu hidangan rekomendasi dari Chef kami, yaitu Sop Buntut Kurma untuk melengkapi pengalaman wisata kuliner. Rasanya yang unik, hidangan ini juga sehat karena adanya buah kurma yang menggantikan fungsi gula di dalam sup” komentar Andi Gevika Rizki, General Manager ASTON Priority Simatupang Hotel & Conference Center.