Semarang, 10 Februari 2023, Mengawali bulan Februari yang identik dengan bulan penuh cinta, ASTON Inn Pandanaran Semarang menggelar acara cooking class bersama ibu - ibu Persit Kartika Chandra Kirani di Yon Arhanud 15 Semarang pada tanggal 09 Februari 2023.
Kegiatan yang di mulai Pukul 09:00 pagi hari di lapangan Yon Arhanud 15 serta di buka dengan sambutan dari Letkol Arh Viki Herwandi S.Sos Komandan Yon Arhadud 15 yang kemudian dilanjutkan oleh Bapak Ibnoe Ichwan Chambali selaku General Manager acara ini juga, dihadiri oleh Mayor Arh M.Arif Yudianto Wadanyon Arhanud 15/DBY, Ibu Yuliani Krisharyati Executive Assistant Manager, Ibu Sriwulan Indah Human Resources Manager, beserta jajaran tim management lainnya. Tidak ketinggalan juga Chef kami Ganjar Trisaputra yang pada kesempatan ini menggelar demo memasak ditemani oleh team pastry kami Chef Ari.
Dalam Kesempatan ini Executive Chef Ganjar Trisaputra selain berbagi pengalaman memasak bersama dengan Ibu - Ibu Persit Kartika Chandra Kirana, juga membagi tip tentang membuat masakan ala hotel, dengan harapan Ibu - ibu dapat praktekan di rumah. Melalui skill dan olahan tangan Chef Ganjar menampilkan dua menu makanan andalan, adapun menu tersebut adalah Ayam Dangkot yang merupakan makanan khas dari Sulawesi yang berbahan dasar ayam dan rempah yang mudah didapat di pasaran, sedangkan Chicken Parmigiana adalah salah satu menu yang digemari oleh anak - anak yang saat ini mereka biasa konsumsi di Cafe luar rumah dan Chicken Parmigiana adalah salah satu menu populer yang berasal dari Italia. Setelah puas dengan memasak menu utama, saatnya beralih ke dessert dalam kesempatan ini Chef ari membuat Fruity Pancake Roll.
Dalam cooking class tersebut Executive Chef Ganjar Trisaputra berkesempatan untuk memberikan penjelasan bagaimana tahap demi tahap membuat kedua hidangan tersebut serta menjawab semua pertanyaan yang di ajukan oleh Ibu - Ibu Persit Kartika Chandra Kirana dalam suasana yang santai dan antusias.
“Kegiatan semacam ini rutin diadakan oleh management ASTON Inn Pandanaran Semarangdan kali ini management mimilih cooking class agar Ibu - Ibu Persit Kartika Chandra Kirana mengetahui resep dan cara metode memasak ala hotel yang dapat dipraktekan dirumah untuk menciptakan kreasi menu yang berbeda untuk keluarganya.” Tutur Krisdiar Porandito Marketing Communication Aston Inn Pandanaran Semarang.