Blambangan Ballroom, kemegahan nuansa eropa dalam satu ruangan
Aston Banyuwangi Hotel & Conference Center28 Aug 2024
Share on

Blambangan Ballroom, kemegahan nuansa eropa dalam satu ruangan

Megahnya Blambangan Ballroom, kapasitas hingga 1000 orang

Blambangan Ballroom

Foto: Blambangan Ballroom di ASTON Banyuwangi Hotel & Conference Center

Banyuwangi, August 27, 2024 – Seiring banyaknya kegiatan yang membutuhkan area yang luas, dan nyaman. Hall atau aula atau yang disebut secara umum Ballroom, tentu menjadi kebutuhan yang kerap dicari-cari oleh masyarakat, mulai dari meeting, seminar, wisuda hingga pernikahan.

Blambangan Ballroom milik hotel bintang empat yang bertempat di jalan Brawijaya, ASTON Banyuwangi menjadi salah satu tempat favorit dengan fasilitasnya yang megah dan berkapasitas hingga 1000 orang. Nampak kesan gaya arsitektur Eropa pada ukiran patung pada sisi-sisi dinding, dan lampu gantung yang bernuansa emas dan mewah. Ditambah dengan dominan warna emas, putih, dan kuning yang menghiasi setiap sudut dan langit-langit Blambangan Ballroom.

Catur Rahmadi, selaku General Manager ASTON Banyuwangi mengatakan,“Blambangan Ballroom sendiri mengusung tema arsitektur dan interior Eropa yang megah dan elegan.” ujarnya. Blambangan Ballroom dipilih karena kemewahan dan luasnya, secara ukuran memang terluas dan bersaing di Banyuwangi. Tak terhitung jumlah mempelai yang menjadikan Ballroom megah ini sebagai saksi perjanjian suci mereka.

Wedding ceremony in Blambangan Ballroom

Foto : Pernikahan di Blambangan Ballroom yang megah

“Kami menyediakan bermacam paket untuk penggunaan Blambangan Ballroom, mulai dari pernikahan, meeting halfday, fullday dan hingga fullboard meeting.

Semua paket meeting bisa mendapatkan makan, gratis penggunaan Ballroom” Ujar Diah Lesmanawati, selaku Director of Sales ASTON Banyuwangi Menu yang disajikan tentu tidak perlu diragukan, sebagaimana kita ketahui ASTON Banyuwangi memiliki 4 macam outlet restoran yang berbeda, dan kerap melangsungkan kegiatan kuliner untuk umum. Menjadi sebuah bentuk kepastian akan kualitas dan citarasa kuliner yang disajikan kepada para tamu.

Foto: Meeting setup di Blambangan Ballroom

Tentu fasilitas yang didapat tidak hanya makanan dan penggunaan ruangan, para tamu mendapatkan meeting amenities seperti notes sheet, pensil, air mineral, permen, flipchart, proyektor dan screen, sound system, hingga akses internet khusus.

Bagi para penyelenggara tidak perlu lagi risau menyiapkan perlengkapan dan kebutuhan, dengan paket yang disediakan hotel bintang empat ini, semua sudah tersedia dan tamu bisa langsung menikmati.

Bagi kalian yang ingin mengikuti kegiatan, produk dan promo yang beragam dari ASTON Banyuwangi Hotel & Conference Center, dapat menghubungi +62 811 3330 3888 atau melalui akun media sosial Instagram @Astonbanyuwangi.

 

About ASTON Banyuwangi Hotel & Conference Center

ASTON Banyuwangi is a trusted hotel brand in Indonesia and its surroundings, offering 123 rooms in various types including Premier, Premier Plus, Deluxe, Family, Junior, and ASTON Suite Rooms. It features four dining outlets: Royal Jade Chinese Restaurant, Moxie Coffee and Eatery, Sukamade Restaurant, and La Patisserie Cake Shop. Centrally located and close to Blimbingsari Airport and Ketapang Port, ASTON Banyuwangi Hotel & Conference Center is a prime choice for visitors wishing to explore Indonesia’s natural beauty in Banyuwangi, including the Red Island’s reddish beaches, Green Bay’s crystal-clear waters, and the phenomenal Ijen Crater, all within 90 minutes of the hotel. Visit astonhotelsinternational.com.

About Archipelago International

Archipelago International is the largest private hotel group in Southeast Asia, with over 45,000 rooms and residences across more than 200 locations throughout Southeast Asia, the Caribbean, the Middle East, and Oceania. The company boasts a long track record and a portfolio of 12 award-winning brands, including Aston, Aston Collection Hotels, Alana, Avanika, Huxley, Kamuela, Harper, Quest, Hotel Neo, Fave, Nordic, and Powered by ARCHIPELAGO

For more information:

Hilman Thonthowi
Assistant Marketing Communication Manager
+62 813 3000 2561
Aston Banyuwangi Hotel & Conference Center
BanyuwangiAMM@astonhotelsinternational.com